Unknown
Resep Pastel Goreng Daging Sapi Giling Teriyaki Enak Gurih - Pastel adalah kue basah yang umumnya berada di sejumlah daerah termasuk jakarta. Bentuknya serupa dengan kue yang ada di Jakarta dan sejumlah daerah. Tapi masyarakat Indonesia biasanya memakannya sebagai Cemilan bergizi. Pastel isinya bisa macam-macam seperti isi soun, wortel, kentang, daging, abon, dll. Bahan kulit pastel umumnya tebal dan empuk. Kulit pastel menggunakan bahan dasar terigu, telur, mentega, garam, dan bahan-bahan tambahan lainnya dan dibuat tipis.


Resep Pastel Goreng Daging Sapi Teriyaki Enak Mantap!
 Ilustrasi Gambar Resep Pastel Goreng Isi Daging Sapi Giling Teriyaki

Pastel Daging Sapi Teriyaki ini termasuk Cemilan sehat yang mengandung banyak gizi. Selain Anda bisa membuatnya sendiri di rumah, Anda juga terhindar dari cemilan jajanan kurang sehat yang terkena polusi yang berjajakan di kaki jalan. Hal ini akan berdampak cukup bagus tehadap jantung dan terhindar dari serangan kolestrol. Yuk keluarga sehat, mari dicoba Resep Pastel Basah Daging Sapi Teriyaki Renyah.

Bahan yang diperlukan dalam membuat Resep Pastel Goreng Daging Sapi Giling Teriyaki Empuk dan Gurih

Bahan Kulit
  • 50 gram tepung beras
  • 275 gram tepung terigu protein sedang
  • 75 gram pastry margarin
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 50 ml air
  • 1 butir telur
  • minyak untuk menggoreng

Bahan Isi
  • 150 gram daging sapi giling
  • 200 gram kentang (potong kotak kecil)
  • 200 gram wortel rebus (potong kotak kecil)
  • 3 siung bawang putih (haluskan)
  • 2 batang daun bawang (iris halus)
  • 1 1/2 sdm saus tiram
  • 2 sdm saus teriyaki
  • 1/4 sdt merica bubuk

Cara membuat Pastel Basah Isi Daging Sapi Teriyaki Gurih Renyah

  1. Untuk Isi: tumis bawag putih sampai harum. Kemudian masukan daging sapi. Tumis kembali sampai berubah warna. Masukkan wortel dan kentang. Aduk rata. Masukkan saus tiram, saus teriyaki, merica, dan daun bawang. Aduk rata sampai matang. Lalu angkat dan sisihkan.
  2. Untuk kulit: Aduk semua bahan kulit hingga berbutir. Kemudian gumpalkan adonan tersebut. Masukkan ke dalam lemari es dan simpan selama 30 menit.
  3. Setelah 30 menit. Keluarkan dari lemari es. Giling adonan dengan menggunakan gilingan mi dimulai dari ukuran yang paling tebal (nomor 1).
  4. Setelah 2-3 kali giling, kecilkan gilingannya. Giling lagi 2-3 kali licin. Kecilkan lagi gilingannya, Giling lagi begitu seterusnya sampai gilingan ukuran paling tipis nomor 6.
  5. Plong buat dengan diameter 9cm lalu isi tengahnya dengan bahan isian. (Catatan: Apabila cara membuat kulit pastel goreng ini terlalu susah, kalian bisa coba membuat kulit pastel sederhana di Resep Cara Membuat Kulit Pastel Basah Yang Renyah dan Enak).
  6. Oleskan bagian tepinya dengan air sambil ditekan dan dipilin hingga rapi.
  7. Panaskan minyak gorengnya. Goreng Pastel Basah Isi Daging Sapi Giling hingga kecoklan.
  8. Angkat dan sajikan dengan hangatResep Pastel Goreng Daging Sapi Teriyaki Enak Mantap!

Jika kalian kesulitan dalam membuat kulit lumpia, kalian bisa mencoba dan membaca Resep Cara Membuat Kulit Pastel Basah Yang Renyah dan Enak. Selamat Mencoba :-)

sumber: http://www.resepkuekeringku.com/
Label:
0 Responses

Posting Komentar